Skin Care untuk Musim Dingin dari The Body Shop

Udara yang dingin akan membuat kulit kita menjadi lebih kering karena kelembaban udara berkurang, jika kita tidak menggunakan skin care yang tepat maka kulit bisa menjadi dehidrasi seperti bersisik dan pecah-pecah yang pada akhirnya menimbulkan rasa tidak nyaman dan kurang percaya diri. Disini aku akan review beberapa produk dari The Body Shop yang khusus aku gunakan pada saat musim dingin.

1. Vitamin E Moisture cream The Body Shop
Pelembab muka yang satu ini aku gunakan pada pagi hari setelah mandi, teksturnya yang ringan tapi melembabkan sangat nyaman digunakan sepanjang hari dan tidak membuat kulit terlihat oily. Kulit menjadi lebih lembut dan kenyal. Pelembab ini juga menjaga dan mengunci kelembaban kulit selama 48 jam, jadi biasanya sampai malampun kulit wajahku tetap lembab. Harganya untuk yang 50ml aku beli di Australia $25 atau sama dengan Rp. 275.000. So far puas dengan Vitamin E moisture cream ini dan akan terus continue aku pakai.

Vitamin E Moisture cream The Body Shop

2. Vitamin C Daily Moisturiser SPF 15 The Body Shop
Setelah menggunakan Vitamin E moisture cream sebagai dasar pelembab wajahku, biasanya aku pakai Vitamin C Daily Moisturiser SPF 15 sebagai sunblock atau pelindung dari sinar UVA/UVB. Walaupun pada saat musim dingin kadang sinar matahari tidak terlalu terik dan terasa panas, tapi kita tidak boleh melupakan manfaat sunblock UVA yang menjaga keseimbangan PH dan perlu kamu ketahui kalau sinar dari komputer, HP dan lampu juga bisa merusak kulit wajah lho. Jadi jangan lupakan sunblock setiap harinya. Harga produk $29 atau sama dengan Rp. 319.000 untuk 50ml. Vitamin C Daily Moisturiser SPF 15 tidak oily saat di pakai tapi tetap membuat kulit lembab, aku pakai ini tidak hanya sewaktu di musim dingin tapi di semua musim agar kulit tetap terlindungi dari sinar matahari atau cahaya apapun.

Vitamin C Daily Moisturiser SPF 15 The Body Shop

3. Vitamin E Moisture-Proctect Lip Care The Body Shop
Lip Balm yang satu ini juara buatku selain melembabkan bibir, lip balm ini juga melindungi bibir dari sinar matahari karena mempunyai SPF-15, aku selalu pakai sebelum memakai lipstick dan hasilnya bisa ngeblend sempurna dan tidak bergumpal. Setelah dipakai sekian jam juga bibir tidak pecah-pecah walaupun lipstickku tipe mate. Sekarang ga pernah takut lagi pakai lipstick mate di musim dingin. Harga Vitamin E Moisture-Proctect Lip Care ini $9 atau sekitar Rp. 100.000.


Vitamin E Moisture-Proctect Lip Care The Body Shop

4.  Vitamin E Eye Cream The Body Shop
Saat musim dingin kulit kelopak mata harus lebih diperhatikan karena bagian kulit ini adalah bagian kulit yang paling tipis sehingga jika tidak cukup lembab maka akan mudah kering dan terkelupas bahkan bisa bengkak seperti yang aku pernah alami. Vitamin E ini melembabkan sekaligus bisa menghilangkan warna gelap dan garis halus di sekitar mata jika digunakan secara rutin. Saat dipakai Cream mata ini tidak menimbulkan rasa perih karena terbuat dari bahan-bahan alami. Harga Vitamin E Eye Cream adalah $25 atau sama dengan Rp. 275.000 untuk 5ml.

Vitamin E Eye Cream The Body Shop



Comments

Post a Comment

Popular Posts